Example floating
Example floating
Kriminal

Nelayan Di Bengkulu Tega Membunuh Sahabatnya Karena Tersinggung

7
×

Nelayan Di Bengkulu Tega Membunuh Sahabatnya Karena Tersinggung

Sebarkan artikel ini

MitraBangsa.News Bengkulu – Seorang nelayan di Bengkulu tega membunuh sahabatnya karena tersinggung. Korban dipukul menggunakan gelang besi penarik jaring alat tangkap ikan hingga mengalami pecah bagian otak di kepala. Kapolresta Bengkulu, Kombes Sudarno mengatakan peristiwa itu terjadi saat keduanya usai pulang dari minum alkohol di kedai tuak. Sebelumnya korban ditemukan meninggal dunia di pinggir jalan, pelaku sudah melarikan diri.

“Korban ini meninggal akibat luka serius pada otak akibat dipukul dengan benda berupa gelang besi. Di lokasi penemuan, kita temukan ada sendal tertinggal yang diduga milik pelaku,” kata Sudarno, Kamis (13/3/2025).

Dari informasi, jika pelaku merupakan seorang pria dengan berperawakan rambut gondrong bekerja sebagai nelayan, warga Teluk Sepang, Kelurahan Sumber Jaya, Kota Bengkulu berinisial AH (43) alias Geleng. Sementara korban, bekerja sebagai pencari barang bekas dan juru parkir di Pasar Panorama.

“Saat diselidiki pelaku menggunakan sendal yang tertinggal di lokasi. Saat diinterogasi, pelaku mengaku telah membunuh korban karena tersinggung atas ucapan korban, yang ingin membunuhnya,” jelas Sudarno.

Sudarno mengungkapkan, sebelum kejadian pembunuhan, korban membonceng pelaku dengan sepeda motor untuk mengantar pelaku pulang, karena korban membawa sepeda motor terlalu kencang, pelaku meminta mengurangi kecepatan.

“Pelaku mengatakan nanti kita celaka, korban menjawab aku memang mau membunuh pelaku, karena di bawah pengaruh alkohol. Pelaku memaksa memberhentikan korban dan terjadilah perkelahian yang membuat korban tewas,” tutup Sudarno.

Example 300250
Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *